Lupakan sejenak kontroversi Lady Gaga. Yang pro maupun kontra, mari fokuskan perhatian pada duel dua tim terbaik eropa musim ini yang tinggal beberapa jam lagi. Ya, Bayern Muenchen vs Chelsea FC. Kalau mau jujur, ini bukan partai yang dinantikan, dengan kata lain bukan final idaman. Saat masih fase semifinal hanya sedikit yang memprediksikan kedua tim akan lolos ke final. Pecinta sepakbola lebih mengunggulkan Real Madrid (lawan Bayern di semifinal) dan Barcelona untuk melenggang ke final. Final El Clasico jelas memeberikan daya tarik tersendiri. Tapi itulah hebatnya sepakbola prediksi di atas kertas tidak selalu sesuai dengan realita. Bayern dan Chelsea berhasil membalikkan prediksi dengan menyingkirkan dua klub raksasa asal Spanyol. Ini membuktikan kualitas finalis maka mari berharap final akan menyajikan tontonan menarik. Selamat untuk fans kedua tim.
Ada yang unik pada final kali ini. Tottenham Hotspurs, tim sekota Chelsea, justru mendukung Bayern menjadi juara. Berbeda dengan seluruh Jerman yang mendukung Bayern agar jatah empat klub ke Liga Champion tetap aman. Jika Chelsea juara maka Spurs yang finish di posisi empat Liga Inngris harus rela bermain di European League musim depan karena kuota empat tim Inggris sudah terpenuhi. Man. City, Man. United, dan Arsenal sudah lebih dulu mengisi kuota tersebut.
Kekalahan di semifinal mungkin masih membekas di hati para fans Barca dan Madrid. Rekan-rekan saya yang fans Barca mendukung Bayern karena mereka tidak suka Chelsea yang menyingkirkan Barca di semifinal, begitu pun sebaliknya fans Madrid mendukung Chelsea. Ada-ada saja yach. Kurang objektif menurut saya :)
Selamat menantikan drama di Allianz Arena. Bagaimana akhirnya hanya Tuhan yang tahu. Kita hanya bisa memprediksi dan memberikan dukungan kepada tim jagoan...
Selamat menantikan drama di Allianz Arena. Bagaimana akhirnya hanya Tuhan yang tahu. Kita hanya bisa memprediksi dan memberikan dukungan kepada tim jagoan...
1 komentar:
kunjungan gan,bagi - bagi motivasi
Hal mudah akan terasa sulit jika yg pertama dipikirkan adalah kata SULIT. Yakinlah bahwa kita memiliki kemampuan dan kekuatan.
ditunggu kunjungan baliknya yaa :)
Posting Komentar